
Eco enzyme adalah cairan serbaguna yang dihasilkan melalui fermentasi sampah organik, seperti sisa sayuran dan kulit buah-buahan.
Proses fermentasi dengan mencampur sampah organik, gula, serta air ini menghasilkan cairan yang kaya akan kandungan enzim yang bermanfaat bagi lingkungan. Cairan eco enzyme kerap kali digunakan sebagai bahan alami dalam berbagai keperluan rumah tangga, misalnya sebagai cairan pembersih dan disinfektan. Selain itu, cairan dan ampas organik yang dihasilkan juga dapat digunakan sebagai pupuk yang meningkatkan kesuburan tanah dan menyediakan nutrisi untuk tanaman.
Melihat banyaknya manfaat Eco Enzyme, SDN 2 Karanjengkol tergerak untuk berlatih membuat Eco Enzyme dengan bimbingan Tim dari SMAN 1 Kutasari.
Tetap semangat dan produktif di Bulan Ramadhan